Jika dilihat dari waktu ke waktu, industri jasa pengiriman barang terus mengalami peningkatan yang sangat signifikan. Hal ini ditandai dengan munculnya beberapa jasa layanan pengiriman, baik yang kecil, sedang, maupun besar. Terlebih saat ini trend belanja online juga mengalami peningkatan, sehingga hal ini merupakan salah satu pemicu meningkatnya kebutuhan pengiriman yang cepat dan aman. Disinilah peran jasa pengiriman dibutuhkan.
Guna mengimbangi kebutuhan akan pengiriman barang yang semakin komplek, baik dari sisi jenis barang yang dikirim, tujuan pengiriman barang yang semakin luas, dan layanan kecepatan pengiriman yang memuaskan, tentunya dibutuhkan perangkat yang memadai, mulai dari penerapan teknologi berbasis internet, system pembayaran jasa pengiriman, keberadaan armada yang digunakan, dan tentunya faktor lain guna menunjang kebutuhan tersebut.
Penerapan tekonologi yang pas memiliki banyak manfaat, dimana dengan adanya teknologi tersebut bisa membantu banyak lini dalam sebuah perusahaan jasa pengiriman, semisal:
- perencanaan pengiriman yang terjadwal
- menghitung keberadaan armada yang dibutuhkan
- system monitoring kiriman barang
- efisiensi biaya-biaya
- dan kebutuhan lain dari aplikasi teknologi itu sendiri
- layanan penyimpanan
- layanan pengemasan barang
- pick-up lokasi
- booking system
- dan invoasi layanan lainnya
Dalam beberapa tahun terakhir, pemanfaatan teknologi otomatisasi dan penggunaan roboting system juga sudah mulai banyak digunakan pada layanan jasa pengiriman, salah satunya penggunaan teknologi “roboting for packaging” pada perusahaan jasa pengiriman yang sudah sangat maju dan modern. Tentunya keberadaan teknologi semacam ini akan sangat membantu dalam menekan biaya operasional yang mesti dikeluarkan jika menggunakan tenaga manusia.
Jika dilihat secara keseluruhan dalam beberapa tahun terakhir, keberadaan jasa pengiriman yang memberikan layanan dengan lebih professional dan memadukannya menggunakan teknologi, tentunya dapat terus bersaing dan menghadapi tantangan kedepan yang semakin komplek, terlebih konsumen terus mengalami peningkatan.