Beberapa Jenis Layanan Logsitik yang Perlu Anda ketahui

Apakah Anda seorang pebisnis yang rutin melakukan pengiriman barang ke konsumen? Jika iya, pasti sering mendengar istilah cargo, ekspedisi, logistik, dan semacamnya, bukan? Ok, disini saya akan mencoba menjabarkan salah satunya saja, yaitu apa itu “layanan logistik” dan apa saja jenisnya. Setelah membaca artikel ini, saya berharap para pelaku usaha akan lebih memahami jenis dari layanan logistik itu sendiri. Kenapa Anda mesti mengetahui jenis layanan logistik? Karena masih banyak orang yang beranggapan bahwa logistik masih sering di identikkan dengan layanan cargo atau ekspedisi. Meskipun tidak seratus persen salah, namun alangkah baiknya untuk mengetahui perbedaan dari masing–masing jenis layanan yang ada. Apa saja?

  1. gudang / warehouse
  2. loading unloading pelabuhan (bongkar muat)
  3. cargo
  4. jasa pengiriman (kurir)
  5. logistik udara
  6. logistik laut

Dari jenis layanan diatas, tentunya masing masing mempunyai fungsinya sendiri. Apa saja detail dari masing-masing layanan tersebut?

Gudang / warehouse

Adalah fasilitas atau drop point untuk menyimpan barang sebelum dikirim ke tempat tujuan. Jika pengiriman jaraknya cukup jauh dan memerlukan transit untuk sementara waktu, maka keberadaan gudang atau warehouse sangatlah penting. Biasanya setiap perusahaan memiliki gudang tersendiri, namun ada juga perusahaan yang khusus menyewakan gudang untuk kebutuhan konsumen lain yang ingin mengirimkan atau mendistribusikan barang ke konsumen. 

Loading unloading

Layanan ini lebih sering dijumpai dipelabuhan, dimana barang yang dibongkar atau dimuat biasanya ditawarkan perusahaan yang memang khusus menangani pekerjaan ini. Biasanya layanan bongkar muat semacam ini sekaligus dengan layanan penyimpanan untuk sementara waktu sebelum dilakukan pengiriman selanjutnya.

Cargo

Cargo adalah layanan pengiriman barang yang terdiri dari beberapa jenis layanan tergantung dari moda transportasi yang digunakan. Misalnya cargo udara (menggunakan pesawat), cargo laut (menggunakan kapa), dan cargo darat (menggunakan truk atau mobil box). 

Layanan cargo biasanya digunakan untuk mengirimkan barang ke tujuan yang lumayan jauh, bisa antar kota, antar provinsi, dan juga antar negara. Barang yang dikirim menggunakan layanan cargo ini biasanya quantity nya banyak dengan volume yang besar dan berat.

Kurir

Layanan pengiriman jenis ini biasanya banyak digunakan oleh pemilik bisnis online atau penjual di marketplace. Barang yang dikirim juga biasanya tidak berukuran besar seperti halnya cargo. Layanan kurir biasanya menggunakan moda trasportasi kendaraan roda dua atau roda empat sejenis pick-up. 

Saat ini banyak layanan jasa pengiriman kurir yang sudah bekerjasama dengan marketplace, dimana penjual online bisa dengan mudah menentukan besaran tarif ongkir yang harus dikeluarkan. Semua system rate nya sudah secara otomatis disediakan oleh marketplace itu sendiri.

Layanan logistik udara

Sesuai jenisnya, layanan ini menggunakan moda trasnportasi udara atau pesawat terbang. Jenis layanannya biasanya berupa “port to port” atau bandara ke bandara. Namun ada juga beberapa layanan udara yang sekaligus memberikan layanan “door to door”, dimana pengiriman barang langsung diantar sampai rumah. Kelebihan dari layanan ini adalah kecepatan pengiriman dengan jangkauan yang lebih luas. Namun Anda harus mengeluarkan biaya yang lebih mahal jika dibandingkan dengan layanan pengiriman lainnya, misal jalur darat atau jalur laut. 

Logistik laut

Layanan pengiriman barang menggunakan jalur laut saat ini masih menjadi pilihan bagi pemilik bisnis. Selain tarif pengiriman yang terjangkau, cargo via laut juga memungkinkan mengirimkan barang dalam jumlah besar, dimana truk yang mengangkut barang tersebut sekaligus ikut menyeberang. 

Layanan ini banyak dipilih karena memiliki rute pengiriman yang cukup lengkap, mulai pengiriman antar pulau, antar negara, bahkan hingga antar benua. Kekurangan dari layanan via jalur laut biasanya disebabkan karena durasi pengiriman yang tidak secepat jalu udara atau darat.

Itulah beberapa hal yang perlu diketahui oleh para pebisnis yang sering mengirimkan barang ke lokasi tujuan seputar apa itu “logistik”. Sehingga dengan penjabaran yang singkat ini bisa memberikan gambaran perbedaan dari beberapa istilah yang ada pada jasa layanan pengiriman.

Rate this post
Search

Berita Terbaru

Cek Tarif

Area Gratis Penjemputan di Surabaya

Asemrowo Benowo Sememi Bubutan Bulak Dukuh Pakis Gayungan Gubeng Gunung Anyar Lakarsantri Wiyung Jambangan Karang Pilang Mulyosari Pakal Rungkut Sambikerep Sawahan Semampir Simokerto Sukolilo Sukomanunggal Tambaksari, Tandes Tegalsari Tenggilis Mejoyo Wonocolo Wonokromo Kapasari Menganti, Tanjung Sari, Margomulyo, Keputih, Perak, Rungkut, Menanggal, Kebonsari, Ketintang, Banyuurip, Patemon, Kendangsari Mulyosari, Kenjeran, Kapasan, Balongsari, Manukan Tandes, Tubanan, Pradah, Pakis, Dupak, Dinoyo, Kertajaya, Gubeng, Nginden, Ngagel, Bratang, Simokerto

Rute Pengiriman
MAU CEK RESI ?

Klik tombol dibawah ini untuk mengetahui lokasi terakhir barang yang kamu kirimkan

tracking cargo surabaya